PENERAPAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) DALAM MEMINIMALKAN KECELAKAAN KERJA PADA KARYAWAN PANEN DAN KARYAWAN SEMPROT DI PT. BISMA DHARMA KENCANA KALIMANTAN TENGAH

Elisupiati Elisupiati, Agatha Ayiek Sih Sayekti, Fitri Kurniawati

Abstract


Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui penerapan APD, mengetahui alasan-alasan karyawan panen dan semprot menggunakan atau tidak menggunakan APD, mengetahui jumlah dan jenis kecelakaan yang terjadi pada karyawan panen dan karyawan semprot, mengetahui sistem pengawasan penerapan APD dan tindak lanjut terhadap karyawan dalam penerapan APD. Penelitian  dilakukan di perusahaan Bisma Dharma Kencana, Desa Bangkuang, Kecamatan Tewang Senggalang Garing, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah pada bulan Agustus s/d November 2015. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan melakukan pengelompokan dan tabulasi data, dilanjutkan dengan pembahasan untuk dihasilkan suatu kesimpulan. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling, dengan jumlah sampel 60 orang yang terdiri dari 30 karyawan panen dan 30 karyawan semprot. Data primer didapatkan dari kuesioner,  sedangkan data sekunder didapat dari perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan APD pada perusahaan belum berjalan baik. Semua karyawan diwajibkan menggunakan APD saat bekerja, namun dari perusahaan sendiri kurang memperhatikan hal tersebut. Diketahui bahwa alasan-alasan karyawan panen dan karyawan semprot menggunakan APD saat bekerja ialah karena bahan APD tersebut sangat ringan untuk digunakan contohnya seperti sepatu boot, topi, dan apron, serta karena pembiasaan pemakaian APD oleh karyawan saat bekerja. Pembiasaan ini didasari dengan alasan bahwa memakai APD saat bekerja dapat memperkecil resiko kecelakaan kerja. Sistem pengawasan di lapangan yang dilakukan oleh perusahaan hanya sebatas memberikan teguran secara lisan dan mengingatkan kepada karyawan bahwa alat pelindung dirinya harus dipakai saat bekerja. Dalam pengawasan yang dilakukan belum ada sanksi atau teguran yang benar-benar tegas bagi karyawan yang tidak memakai APD saat bekerja.  

Kata Kunci: Penerapan Alat Pelindung Diri (APD), Karyawan Panen, karyawan Semprot.


Full Text:

PDF