KAJIAN PENGARUH CURAH HUJAN TERHADAP PRODUKTIFITAS KELAPA SAWIT DI PT. TUNGGAL PERKASA PLANTATIONS
Abstract
Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh curah hujan terhadap produksi kelapa sawit di PT. Tunggal Perkasa Plantation setelah di lakukan di Kebun PT. Tunggal Perkasa Plantations, yang terletak di Desa Air molek, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten INHU, Riau, pada bulan Juli 2016. Penelitian menggunakan metode survey untuk mengumpulkan data yang kemudian dianalisis dengan metode analisis grafik dan regresi linear sederhana menggunakan aplikasi program SPSS v.17for Windows. Hasil penelitian menunjukkan produksi kelapa sawit di PT. Tunggal Perkasa Plantations selama 10 tahun terakhir (2006-2015) adalah sebesar 2.579.701,42 ton dengan rata-rata produksi sebesar 257.970,14 ton/tahun, dan curah hujan sebesar27.474,43 mm/th dengan rerata sebesar 2.747,44 mm/th. Tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari curah hujan terhadap produksi kelapa sawit pada tahun yang sama (sig.=0,204), 1 tahun setelah curah hujan (sig.=0,262), dan 2 tahun setelah curah hujan (sig.=0,227). Hubungan antara curah hujan dengan produksi kelapa sawit pada tahun yang sama (cc=0,439), 1 tahun setelah curah hujan (cc=0,419), dan 2 tahun setelah curah hujan (cc=0,482) adalah berbanding lurus. Hal ini berarti bahwa jika curah hujan meningkat maka produksi kelapa sawit juga akan meningkat, dan demikian pula sebaliknya.
Kata Kunci: Curah hujan, produksi, kelapa sawit