MACAM ZAT PENGATUR TUMBUH ORGANIK DAN PUPUK ORGANIK PENGARUHNYA TERHADAP PERTUMBUHAN Mucuna bracteata

Wahyu Darmawan, Umi Kusumastuti Rusmarini, Yohana Theresia Maria Astuti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh macam zat pengatur tumbuh organik dan pupuk organik terhadap pertumbuhan benih Mucuna bracteata. Penilitian ini dilakukan di Kebun Pendidikan dan Penelitian (KP-2) Institut Pertanian Stiper Yogyakarta, yang terletak di jl Nangka II Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Provinsi DI. Yogyakarta. Penilitian ini dilaksanakan pada tanggal 27 April sampai 27 Juni 2016, pada ketinggian 118 m dpl. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap atau CRD (Completely Randomized Design). Faktor pertama adalah macam pupuk organik terdiri dari 4 aras yaitu: kontrol (NPK), pupuk kandang sapi, pupuk kandang kambing, dan pupuk kandang ayam, sedangkan faktor kedua adalah pemberian macam zat pengatur tumbuh organik yang terdiri dari 4 aras yaitu: kontrol, zat pengatur tumbuh organik buatan pabrik, bawang merah, dan rebung. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis sidik ragam (Analisis Of Varience) bila ada berbeda nyata dilanjutkan dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada jenjang 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada interaksi nyata antara macam zpt organik dengan macam pupuk kandang pengaruhnya terhadap pertumbuhan Mucuna bracteata. Pemberian macam pupuk kandang memberikan pengaruh yang sama dengan kontrol (NPK) terhadap semua parameter. Pemberian zpt organik buatan pabrik dapat meningkatkan tinggi tanaman, jumlah bintil akar, jumlah bintil akar efektif, berat segar tanaman, dan berat segar tajuk dibandingkan perlakuan kontrol, sedangkan pemberian bawang merah memberikan pengaruh yang sama terhadap pemberian rebung dan perlakuan kontrol di semua parameter.

 

Kata kunci: zat pengatur tumbuh organik, Mucuna bracteata, pupuk kandang, tanah regusol.

Full Text:

PDF