PENGARUH PEMBERIAN PUPUK NPK Mg DAN FREKUENSI PENYIRAMAN TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KELAPA SAWIT DI PRE NURSERY
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian dosis pupuk NPK Mg dan frekuensi penyiraman serta ada tidaknya interaksi terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit di Pre Nursery. Penelitian dilakukkan di Kebun Pendidikan dan Penelitian (KP-2) Institut Pertanian Stiper Yogyakarta yang terletak di Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada ketinggian 118 meter di atas permukaan laut pada tanggal 17 Februari 2017 – 17 Mei 2017. Penelitian menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL), terdiri atas dua faktor dan 5 ulangan. faktor I adalah pemberian dosis pupuk NPK Mg yang terdiri dari 4 aras: kontrol, 1 gram, 2 gram, dan 3 gram. Faktor II adalah frekuensi penyiraman terdiri atas 4 aras: pemberian air 2 kali 1 hari, 1 hari 1 kali, 2 hari 1 kali, dan 3 hari 1 kali. Kemudian, setiap perlakuan diberi 5 kali pengulangan. Data yang diperoleh dianalisis dengan Analysis of Variance dan Duncan New Multiple Range Test (DMRT) pada jenjang 5%. Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak terjadi interaksi antara perlakuan pemupukan NPK Mg dan frekuensi penyiraman pada semua parameter. Perlakuan kontrol serta pemberian pupuk NPK Mg dengan dosis 1 gram, 2 gram dan 3 gram memberikan respon pertumbuhan yang sama baiknya pada bibit kelapa sawit di pre nursery. Perlakuan penyiraman dengan frekuensi 2 kali 1 hari, 1 kali 1 hari, 2 hari 1 kali dan 3 hari 1 kali memberikan respon pertumbuhan yang sama baiknya pada bibit kelapa sawit di pre nursery.
Kata kunci: Pupuk NPK Mg, Frekuensi penyiraman, bibit kelapa sawit di pre nursery