PENGARUH DOSIS KOMPOS ISI RUMEN SAPI DAN PUPUK NPK TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KACANG PANJANG (Vigna sinensis)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis kompos isi rumen sapi dan pupuk NPK terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kacang panjang. Penelitian telah dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli 2016. Penelitian dilakukan di lahan sawah Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (CRD) yang terdiri dari 2 faktorial. Faktor pertama adalah dosis kompos isi rumen sapi terdiri dari 4 aras yaitu kontrol, dosis 20 %, dosis 30 %, dan dosis 40 % dari perbandingan berat volume rumen sapi dalam 1 polybag. Faktor kedua yaitu pupuk NPK yang terdiri dari 4 aras yaitu kontrol, dosis pupuk NPK 10 gram/tanaman, dosis pupuk NPK 20 gram/tanaman, dan dosis pupuk NPK 30 gram/tanaman. Hasil analisis menunjukkan bahwa dosis kompos isi rumen sapi dan pupuk NPK tidak terjadi interaksi nyata terhadap semua parameter pengamatan. Dosis kompos isi rumen sapi memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, dan fruit set. Sedangkan dosis pupuk NPK memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, berat kering tanaman, jumlah polong, fruit set, dan berat segar polong.
Kata kunci : Kompos Isi Rumen Sapi, Pupuk NPK, Kacang panjang (Vigna sinensis), Fruit set