POLA KEMITRAAN USAHATANI TEH DI KABUPATEN KULONPROGO
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pola kemitraan dan pelaksanaan pola kemitraan usahatani teh dikabupaten Kulonprogo serta mengetahui pendapatan usahatani teh dikabupaten kulonprogo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif yaitu menggambarkan secara fakta,data atau objek material yang bukan berupa rangkaian angka,melainkan berupa ungkapan bahasa atau wawancara melalui interprestasi yang tepat dan sistematis.Dilakukan dengan mengumpulkan berbagai pendapat dari pihak yang terkait dengan penelitian ini yaitu petani teh di Kabupaten Kulonprogo yang bermitra dengan PT. Pagilaran. Untuk menguji permasalahan kedua tentang pendapatan yang diperoleh petani dalam berusahatani teh digunakan analisis dengan formula : Y = TR – TC. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) Pola kemitraan antara usahatani teh dengan PT. Pagilaran Di Kabupaten Kulonprogo adalah pola kemitraan kerjasama operasional. Dimana hak dan kewajiban dari pihak inti dan plasma sudah terlaksanakan dengan baik. 2) Pendapatan usahatani teh sangat kecil yaitu. Sebesar Rp. 954.397 Per usahatani per tahun dan Rp. 3.078.701 Per ha per tahun.
Kata kunci : Kemitraan,Pendapatan