PELAKSANAAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) DI PTPN VII UNIT KEBUN KELAPA SAWIT BETUNG KRAWO (UKKS BEKA), KECAMATAN BETUNG, KABUPATEN BANYUASIN, PROVINSI SUMATERA SELATAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan CSR dalam program Planet (Lingkungan) dan people (Masyarakat) di PTPN VII Unit Kebun Kelapa Sawit Betug Krawo, Kec.Betung, Kab.Banyuasin, Prov. Sumatera Selatan, CSR merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar dan lingkuang sekitar, kemudian peneliti ingin mengetahui bagaimana pelaksanaan CSR sebelum replanting dan sesudah replating di mulai pada tahun 2010 .Penelitian ini menggunakan metode deskriftif dan pengambilan sampelnya menggunakan purvosive sampling, metode pengumpulan datanya melalui wawancara /kuisioner dan pencatatan serta observasi, sampel dalam penelitian ini adalah karyawan sebanyak 10 orang dan masyarakat terkena dampak CSR sebanyak 30 orang.Hasil penelitian menunjukan bahwa CSR yang dilakukan perusahaan dalam program Planet berupa penanaman pohon, dan program people berupa pendidikan, layanan kesehatan, infrastruktur, sosial, kemitraan. Penetuan kegiatan setiap tahunnya berdasarkan RKAP (Rancangan Kerja Anggaran Pertahun) yang disetujui oleh Direksi pelaksananya atas koordinasi dengan asisten SDM persetujuan Manager Unit. Tidak ada perbedaan kegitan CSR sebelum dan sesudah replanting.
Kata kunci : CSR (Corporate Social Responsibility), Program Planet dan People, Repalnting