PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY(CSR) TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT SEKITAR PERKEBUNANPT. REA KALTIM PLANTATIONS

Denny Supriyatna, Purwadi Purwadi, Enny Rahayu

Abstract


Penelitian bertujuan untuk mengetahui program profit,planet and people pada aktivitas CSR, kendala-kendala saat pelaksanaan CSR dan perkembangan CSR di PT. REAK Plentation Di Desa Muai, Kecamatan Kembang Janggut, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. CSR merupakan bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap pemberdayaan masyarakat lokal dan lingkungan sekitar daerah operasional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif yang metode pengambilan sampelnya menggunakan purposive sampling dan metode pengumpulan datanya berupa observasi, wawancara/kuesioner dan pencatatan. Sample dalam penelitian ini adalah staff, karyawan dan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CSR yang dilakukan perusahaan adalah kegiatan planet yang berupa infrastuktur untuk pengembangan ekonomi, dan people yang berupa pendidikan, kesehatan dan social kemasyarakatan dengan pola bottom up yaitu perusahaan melakukan perencanaan bersama dengan pihak musrenbangdesa, kecamatan dan kabupaten sedangkan yang untuk karyawan menurut perusahaan itu adalah kewajiban dari perusahaan. Hasil program CSR tersebut dapat memberikan dampak yang positif pada kondisi social ekonomi masyarakat setempat.

 

Kata Kunci : CSR (Corporate Social Responsibility), Program Profit,Planet And People, Analisis Deskriptif


Full Text:

PDF