PERANAN PROGRAM KEMITRAAN BINA LINGKUNGAN (PKBL) DI BIDANG PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGAN USAHA (STUDI KASUS DI KEBUN SEI GALUH, PT. PERKEBUNAN NUSANTARA V)
Abstract
Penelitian ini bertujuan 1. Untuk mengetahui Program Bina Lingkungan di bidang pendidikan dan Program Kemitraan di masyarakat, 2. Untuk mengetahui respon masyarakat terhadap pelaksanaan Program Bina Lingkungan di bidang pendidikan, 3. Untuk mengetahui respon masyarajat terhadap pelaksanaan Program Kemitraan di masyarakat.Metode dasar dalam penelitian ini adalah Metode Deskriptif. Metode penentuan lokasi menggunakan Studi Kasus, lokasi penelitian dilaksanakan di Kebun Sei Galuh, PT. Perkebunan Nusantara V, Desa Pantai Cermin, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau. Penelitian dilakukan pada bulan September – Oktober 2016. Pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan Metode Snowball Sampling dengan Responden berjumlah 25 orang. Data penelitian yang diambil adalah Data Primer dan Data Sekunder. Metode analisis data yang digunakan yaitu metode analisis Deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Program Bina Lingkungan di bidang pendidikan berupa Beasiswa mahasiswa/i STIPAP, donasi kepada masyarakat yang kurang mampu dan memiliki prestasi, jasa antar jemput anak karyawan yang berekolah didalam lingkungan perusahaan. Program kemitraan dalam bentuk pinjaman modal usaha, 2. Program Bina Lingkungan di bidang pendidikan mendapat respon baik dari masyarakat, 3. Program Kemitraan untuk pengembangan usaha mendapat respon baik dari masyarakat.
Kata kunci : Perkebunan Kelapa Sawit, Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL), Corporate Social Responsibility (CSR) .
Kata kunci : Perkebunan Kelapa Sawit, Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL), Corporate Social Responsibility (CSR) .