PENGARUH KONSENTRASI ZAT PENGATUR TUMBUH (ROOT UP) TERHADAP PERTUMBUHAN STEK BATANG Antigonon leptopus Hook et Arn
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan zat pengatur tumbuh (root up) dan macam bahan setek batang terhadap pertumbuhan setek Antigonon leptopus. Hook et Arn. Penelitian dilakukan di kebun Sulin Estate, PT. Mitra Karya Agroindo, kecamatan Batu Ampar, kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2017 sampai dengan Maret 2017.Metode yang digunakan yaitu Complete Randomized Design (CRD) pola faktorial yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah macam konsentrasi root up terdiri dari 4 aras yaitu kontrol, 100 ppm, 200 ppm, 300 ppm. Faktor kedua adalah macam bahan setek batang Antigonon leptopus terdiri dari 3 aras yaitu batang atas, batang tengah, batang bawah. Sehingga diperlukan 12 kombinasi perlakuan, masing-masing perlakuan terdapat 5 ulangan, sehingga total sampel yang diperlukan 12 x 5 = 60 sampel. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan sidik ragam (Analysis of Variance) pada jenjang nyata 5%. Apabila ada beda nyata dilanjutkan dengan uji jarak berganda Duncan atau DMRT (Duncan Multiple Range Test) pada jenjang nyata 5%.Hasil penelitian menunjukan bahwa konsentrasi root up berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan setek tanaman Antigonon leptopus. Konsentrasi 200 ppm memberikan pengaruh nyata paling baik hampir pada semua parameter pengamatan pertumbuhan Antigonon leptopus. Sedangkan setek batang atas menunjukan pengaruh paling baik hampir di semua parameter pengamatan pertumbuhan Antigonon leptopus.
Kata kunci : Antigonon leptopus Hook et Arn, konsentrasi root up, setek batang atas.