PENGARUH DOSIS PUPUK KASCING TERHADAP PERTUMBUHAN BEBERAPA VARIETAS KELAPA SAWIT (Elaeis Guineensis Jacq) DI PRE NURSERY
Abstract
Penelitian dengan tujuan untuk mengetahui respon varietas bibit kelapa sawit di pre nursery terhadap perlakuan dosis pupuk kascing telah dilakukan di Kebun Pendidikan dan Penelitian (KP2) Instiper Yogyakarta, Desa Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada bulan April 2016 sampai Juni 2016. Penelitian ini merupakan percobaan faktorial yang terdiri dari 2 faktor yaitu varietas kelapa sawit yang terdiri dari 3 aras yaitu (DP Socfindo Y, DP Bah Lias 2 dan DP Marihat) dan dosis pupuk kascing yang terdiri dari 3 aras (50 g, 75 g dan 100 g/tanaman). Diperoleh 9 kombinasi perlakuan. Masing-masing perlakuan terdiri dari 1 bibit dan diulang 10 kali, sehingga diperoleh 9 x 10 = 90 percobaan. Penelitian dengan menggunakan rancangan acak lengkap. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analysis of variance (annova) pada jenjang nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa varietas kelapa sawit dan dosis pupuk kascing tidak menunjukkan interaksi nyata terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit. Varietas kelapa sawit DP Socfindo Y, DP Bah Lias 2 dan DP Marihat memberikan respon yang sama baiknya terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit. Penambahan kascing dosis 50 g, sudah mampu menghasilkan pertumbuhan bibit kelapa sawit yang baik.
Kata Kunci : Varietas Kelapa Sawit, Socpindo, Lonsum, Marihat, Dosis Pupuk Kascing.